Selamat datang di situs resmi LPM Edents FEB Undip

Talkshow dan Motivasi Training SET 2013

Sunday, December 1, 20130 comments

FEB Undip (1/12) – Motivasi training dan open recruitment (oprec) Kelompok Studi Ekonomi Islam Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Diponegoro (KSEI FEB Undip) diselenggarakan Minggu (1/12). Bertempat di EB 3.04 FEB Undip acara ini berlangsung mulai pukul 09.00 hingga pukul 15.30 WIB. Acara ini merupakan rangkaian Sharia Economics Traning (SET) 2013, yang diwali dengan Seminar Ekonomi Islam pada Sabtu (30/11).

SET 2013 merupakan kegiatan melatih atau memberikan ilmu pengetahuan tentang ekonomi syariah kepada peserta,” ungkap Hanif Rahmansyah, ketua panitia SET 2013. Mengusung tema “Tumbuhkan Generasi Ekonom Rabbani”, acara ini dimaksudkan untuk mencetak generasi muda ekonom yang syariah.

Hari kedua SET 2013 ini diawali dengan tilawah Quran dan dilanjutkan motivasi training oleh Dwi Intan Af’idah yang merupakan juara pertama Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 2013. Usai motivasi training peserta melakukan tes psikotes dan tertulis selama 30 menit. Kemudian dilanjutkan dengan sesi wawancara untuk kepengurusan KSEI 2013/2014.

Peserta yang mengikuti oprec KSEI ialah mahasiswa FEB Undip angkatan 2012 dan 2013. Tahun ini peserta yang mengikuti oprec sebanyak 152 mahasiswa dengan rincian 87 mahasiswa di hari pertama dan 65 mahasiswa di hari kedua. Menurut Hanif, penurunan jumlah peserta pada hari kedua disebabkan adanya keperluan masing-masing peserta. Selain itu panitia juga tidak mewajibkan kehadiran mereka di hari kedua. Pasalnya sejak hari pertama SET mereka telah menjadi bagian dari keluarga KSEI. Meski demikian, kehadiran peserta di hari kedua ini menjadi pertimbangan panitia atas komitmen kedepan mereka untuk KSEI.

“Harapannya teman-teman yang ikut dalam acara ini tidak hanya dari peserta tapi juga panitia bias mendapatkan pengetahuan ekonomi syariah secara konsep dasar, baik yang sudah diketahui atau belum diketahui,” ujar Hanif. Ia pun berharapacara ini dapat menambah semangat peserta untuk berprestasi pun dapat mencetak ekonom yang berkomitmen. (nq)


Reporter: Benna, Nisa
Share this article :

Post a Comment

 
Copyright © 2013. I Shunha-modif.web I LPM EDENTS - All Rights Reserved